Rabu, 18 Juni 2014

TUGAS SOFTSKILL - KOMUNIKASI BISNIS



NAMA : IDAWATI MANIK
KELAS/NPM : 3SA02 / 13611460

 Peluang Usaha Batagor dan Siomay


Batagor adalah salah satu makanan tradisional Sunda yang sudah dikenal di banyak daerah. Cara penyajian dan pembuatannya yang relatif mudah serta rasanya yang nikmat, menjadi daya tarik konsumen untuk selalu mencicipi kelezatannya. Batagor merupakan masakan khas yang berasal dari Bandung - Jawa Barat, saat ini batagor sudah menjadi kuliner khas nusantara dan menjadi peluang usaha batagor yang menjanjikan. Batagor adalah baso tahu goreng yang di singkat menjadi batagor, terbuat dari tahu putih, ikan tenggiri dan udang yang di goreng dengan baluran tepung tapioka. Batagor sangat enak bila di sajikan dalam keadaan panas dalam siraman bumbu kacang dan kecap manis kental ditambah dengan saus sambal. Perasan jeruk nipis dapat di tambahkan untuk menambah cita rasa. Batagor juga banyak disenangi oleh orang tua, anak muda-mudi dan juga anak-anak sekolah. Batagor juga bisa menjadi pengganti saat kita sedang lapar dan makan malam karena isi batagor lumayan banyak dan lezat.

Usaha Batagor

Bahan Baku

Bahan baku utama batagor adalah tahu, tepung kanji, tepung terigu, tepung tapioka dan ikan tenggiri. Untuk bahan utama bumbu adalah kacang tanah. Tidak ada takaran pasti dalam membuat batagor, tiap pedagang batagor memiliki takaran tersendiri dalam membuat batagor. Mungkin di karenakan Resep Batagor yang berbeda inilah maka batagor yang di buat memiliki cita rasa yang berbeda antar pedagang batagor, oleh karena itu sebaiknya sebelum memulai usaha batagor kita dapat mencoba terlebih dahulu resep-resep batagor dan pilihlah
resep batagor terbaik menurut anda yang dapat di terima dan sesuai dengan target pelanggan kita.

Bahan batagor Bandung:
5 buah tahu putih ukuran 8×8
100 gr udang kupas, cincang halus
50 gr daging ayam, cincang halus
1 btr telur, kocok lepas
3 sdm tepung kanji
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 sdt minyak wijen
2 batang daun bawang, iris halus
Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Bahan lapisan batagor Bandung (aduk rata):
1 btr telur, kocok lepas
50 gr terigu
100 ml air
Bahan sambal cuka batagor Bandung:
100 ml air matang
1 sdt cuka masak
Bumbu halus batagor Bandung:
2 sdm kacang tanah goreng
2 buah cabai merah goreng
2 siung bawang putih
1 sdt gula pasir
1 sdt garam
Cara membuat batagor Bandung:
·         Belah tahu menjadi bentuk segitiga, kerok bagian tengah tahu hingga cekung.
·         Haluskan bagian tahu hasil mengerok tahu bagian tengah tadi kemudian campur dengan daging ayam, udang, dan bahan lain. Aduk sampai rata.
·         Isi bagian tengah tahu dengan adonan tahu,ayam, dan udang sampai permukaannya tertutup.
·         Kukus tahu selama 20 menit sampai matang, kemudian angkat dan dinginkan.
·         Celupkan tahu pada adonan celupan, kemudian goreng dalam minyak panas dengan api sedang sampai kuning matang.
·         Angkat dan tiriskan.
·         Buat sambal cuka dengan cara campurkan air, cuka, dan bumbu halus. Aduk sampai rata.
·         Sajikan batagor Bandung hangat dengan siraman sambal cuka.
·         Bahan cuka bisa diganti dengan perasan jeruk sambal yang bisa menambah citarasa dari saus untuk batagor Bandung ini.

Tempat Usaha

Tempat usaha yang strategis bagi usaha batagor adalah di sekitar pemukiman padat penduduk, area perkantoran atau kampus dan sekolah. Tempat di pinggiran jalan yang ramaipun dapat kita jadikan tempat usaha yang bagus. Orang biasanya menjadikan batagor sebagai cemilan penunda lapar sebelum makan dengan makanan pokok, makanya anda harus pastikan tempat usaha anda mudah terjangkau.

Perlengkapan Usaha

Usaha kecil batagor biasanya merupakan usaha kaki lima, oleh karena itu anda di haruskan memiliki gerobak atau tempat yang bisa di sewakan sebagai saran berjualan. Perlengkapan lain seperti peralatan masak, peralatan makan dan meja kursi harus kita miliki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar